Desain Ruang Ganti Pakaian, Walk In Closet

Ruang Ganti Pakaian atau Walk-in Closet pada dasarnya berfungsi sebagai tempat penyimpanan, terutama pakaian dan barang yang di pakai sehari-hari. Namun yang menjadi point penting, bukan hanya kapasitas penyimpanan. Ruang Ganti yang tertata rapi akan mempermudah anda sehingga bisa tampil lebih rapi. Ruang Ganti Pakaian juga menjadi lambang kemewahan.

Luas Ruang Ganti

Ukuran standard ruang ganti pakaian adalah lebar 210 cm (7′) x 300 cm (10′). Ukuran ini memberi cukup ruang untuk kebutuhan dasar. Ruangan dengan luas 10 meter2 akan lebih baik. Namun banyak ruang ganti pakaian yang berukuran lebih besar.

Untuk ukuran ruangan terbatas, lebar minimal adalah 150 meter. Dengan Lebar 150 meter kita bisa membuat lemari satu sisi. Jika kedalaman lemari adalah 60 cm maka akan tersisa 90 cm untuk jalan. Panjang lemari minimal juga 150cm.

Jika bisa dipasang lemari di dua sisi, penggunaan ruangan akan menjadi lebih effisien. Namun untuk pemasangan lemari di dua sisi dibutuhkan ruangan dengan lebar minimal 210 cm (7′). Jika ingin menambahkan bangku di tengah, dibutuhkan ruangan dengan lebar minimal 250 cm (10″).

Hal yang harus dipertimbangkan adalah

  • Kita bisa bergerak dengan leluasa. bisa berganti pakaian dengan nyaman.
  • Lemari pakaian diatur dengan posisi dan ukuran yang sesuai dengan barang yang akan di simpan.

Lokasi

Idealnya ruang ganti pakaian memakai ruang yang bersebelahan dengan kamar tidur. Dengan demikian anda bisa menutup pintu ke ruangan lainnya dan membuka pintu menuju kamar utama.

Namun, ruang ganti pakaian juga bisa di letakkan di dalam kamar.

Ruang Ganti di dalam kamar
Layout Ruang Ganti di dalam kamar
Lemari Pakaian di Attic
Lemari Pakaian di ruang terbatas

Komponen Pelengkap

Pencahayaan
Meja Rias
Meja Tengah, Island
Cermin
Bangku Tengah
Pintu Lemari
Show Case
Meja Setrika
Keranjang pakaian basah, Laundry Hampers
Utility Kit
Gantungan baju di luar lemari, Valet Rod
Gantungan Celana
Gantungan Dasi, Tie Rack

Referensi